;

Selasa, 02 November 2010

MENULIS BUKU, ANDA PERLU WAKTU KHUSUS


Saya sering mendapatkan pertanyaan. Bagaimana saya agar saya bisa menyelesaikan sebuah naskah? kok, rasanya menulis 1 lembar saja sulit...

Ketika ditanyakan, " Kapan biasanya Bapak menulis?"

" Biasanya pada waktu jam istirahat kerja", jawabnya.

Tentu inilah menjadi persoalan mengapa menulis buku menjadi sulit.

Ingat bahwa menulis itu bukan saja membutuhkan kemampuan mengerakkan jari jemari untuk mengetik tuts komputer. Namun juga membutuhkan kerja pikiran untuk menjaring ide.

Maka jika Anda ingin menulis buku sebaiknya carilah waktu ketika otak Anda masih fresh. Apakah pagi hari? pada saat libur? atau mungkin Anda membutuhkan tempat yang nyaman agar pikiran Anda segar.

Tapi jika Anda berharap bisa menulis disela kesibukan, jika Anda bukan penulis profesional, jangan harap Anda bisa melakukannya. Karena menulis membutuhkan kondisi fisik yang fit, mood yang baik dan pikiran yang fresh

Tidak ada komentar: