;

Minggu, 27 Februari 2011

PENULIS, SKILL DAN PENGETAHUAN

Seorang penulis juga harus seorang pembelajar sejati. Hanya dengan terus mengembangkan diri ia bisa memposisikan diri sebagai penulis yang disegani.

Seberapa seringkah Anda melatih kemampuan menulis Anda?

Banyak penulis yang cepat merasa puas ketika ia mampu membangun kata menjadi kalimat atau menyelesakan sebuah naskah. Namun seorang penulis yang ingin meraih capain terbaiknya idealnya melatih kemampuannya menulis setiap hari.

Ternyata tidak hanya IT saja yang berkembang setiap hari. Gaya penulisan, penyajian naskah juga memiliki trandnya sendiri sejalan perubahan perilaku masyarakat membaca buku.

Saat ini para pembaca buku tidak lagi betah membaca buku dalam waktu lama. Mereka ingin segera mendapatkan informasi dari apa yang ia baca dengan mudah. Dan ini menjadi tantangan penulis saat ini.

Oleh sebab Anda penulis harus terus mengembangakan kemampuan menulisnya. Bahkan seorang penulis perlu selalu menemukan inspirasi dalam menyusun naskahnya.

Meskipun Anda harus menulis dengan gaya Ada sendiri namun tidak ada salahnya Anda mempelajari bagaimana penulis lain menyusun naskahnya. Terutama para penulis senior. Selain teknik penulisan Anda juga harus juga mempelajari cara-cara mempercantik naskah.

Misalnya bagaimana Anda harus menyajikan foto, ilustrasi atau contoh kasus. Perhatikan bagaimana buku-buku saat ini dipenuhi dengan ilustrasi, bagan-bagan, studi kasus yang semuanya itu adalah mempercepat dan memudahkan pembaca memahami hal yang disampaikan penulis.

Namun penulis tidak hanya perlu membangun skill namun juga pengetahuannya. Semakin banyak hal yang diketahui penulis semakin beragam tema yang bisa ia tulis. Pengetahuan ini tidak hanya bisa diperoleh dari membaca buku saja, namun juga dari praktek sehari-hari atau observasi pada aktivitas nyata.

Jadi tidak perlu heran dengan penulis yang mampu menulis berbagai topik secara apik dan karyanya tersebut meraih best seller. Itu adalah buah dari usaha si penulis mengembangkan pengetahuannya.

Jadi seorang penulis idealnya juga seorang pencinta buku, traveler sejati. Suka melakukan hal-hal baru, mempelajari berbagai hal yang menarik serta bersedia belajar dengan orang-orang yang memiliki pengetahuan lebih dalam bidang tertentu.

Penulis yang hanya mengandalkan kemampuan menulis mungkin hanya akan menulis buku atau artikel untuk orang lain. Sehingga yang kemudian dikenal orang adalah mereka yang memiliki ide yang ia tuliskan bukan si penulis.

Oleh sebab itu perlu juga seorang penulis memiliki sebuah pengetahuan yang ia kuasai dan ia bagikan melalui karyanya.

Tidak ada komentar: