;

Minggu, 16 Januari 2011

MENJADI PENULIS MEMBUTUHKAN KERJA KERAS


Banyak orang yang bertanya-tanya, bagaimana saya bisa menerbitkan 10 buku, 3 buku bimbingan plus 6 naskan yang akan terbit dalam waktu 2 tahun. “ Ajaib sekali”, komentar dari salah satu teman saya.

Mungkin Anda juga bepikiran demikian. Namun Anda mungkin tidak mengetahui bahwa untuk mewujudkan itu saya membutuhkan waktu lebih dari 3 tahun belajar menulis secara intensif.

Sepanjang waktu itu saya selalu mencoba membuat tulisan min satu lembar tentang apa saja. Selama proses itu saya bisa melihat bagaimana kemampuan menulis saya berkembang.

Sehingga ketika saya memutuskan untuk mulai menuliskan buku saya sejak 2 tahun yang lalu, maka saya sudah memiliki modal yang cukup untuk mewujudkannya.

Oleh sebab itu untuk bisa menjadi penulis buku Anda harus mempersiapkan diri Anda dengan cara berlatih dan berlatih. Ketika waktunya tiba Anda akan bisa melangkah menjadi seorang penulis handal dengan cara mudah.

Tidak ada komentar: